Latest News

Lima Faktor Sukses dalam Hidup

Lima Faktor Sukses dalam Hidup
Ada banyak faktor yang mendukung seseorang untuk menjadi sukses dalam beragam bidang kehidupan. Faktor-faktor tersebut tidak dapat berjalan sendiri-sendiri, melainkan harus saling berinteraksi.

Paling tidak ada lima faktor yang berperan dalam menunjang kesukesan seseorang. Faktor-faktor apa sajakah itu? Mari kita lihat satu persatu berikut ini.

1. Tahu
Faktor yang pertama adalah mengetahui apa yang diinginkan, apa yang hendak diperjuangkan dan adanya peluang atau kesempatan.

2. Siap
Faktor yang ke-dua adalah siap secara fisik, mental, intelektual, dan finansial dalam menerima tantangan dan mengambil kesempatan atau peluang.

3. Memiliki
Faktor selanjutnya adalah memiliki. Yang dimaksud memiliki di sini adalah memiliki visi dan misi yang hendak dituju.

4. Mampu
Berikutnya adalah faktor mampu. Artinya mampu membuat perencanaan strategi untuk mencapai tujuan.

5. Gigih
Faktor yagn terakhir adalah gigih. Seseorang akan gampang menyerah dan gagal dalam mencapai sukses yang diinginkan tanpa kegigihan untuk berjuang meraih tujuan.

Selain itu, tak ada salahnya jika Anda hendak mendapatkan saran dari keluarga atau sahabat. Masukan-masukan yang Anda terima dari orang lain dapat menjadi informasi, sudut pandang, dan wawasa n pengetahuan yang lebih luas.

Nah, informasi yang Anda dapatkan tersebut dapat dimanfaatkan untuk membuat perencanaan hidup. Tetapi, Anda tetap menjadi seorang pengambil keputusan.

0 Response to "Lima Faktor Sukses dalam Hidup"

Terima kasih sudah membaca blog saya, silakan tinggalkan komentar.